Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tutorial Lengkap Dan Ampuh Cara Optimasi SEO (Search Engine Optimization)

Tutorial Lengkap Dan Ampuh Cara Search Engine Optimization  Tutorial Lengkap Dan Ampuh Cara Optimasi SEO (Search Engine Optimization)
- Hallo sobat infoloh dimanapun berada, kali ini admin berbagi artikel tentang Tutorial Lengkap Dan Ampuh Cara Search Engine Optimization (SEO), dan semoga bisa membantu anda dalam menangani SEO Blog atau Web anda, silahkan disimak.

Dikutip dari Google, SEO adalah singkatan dari "search engine optimization" (pengoptimalan mesin telusur) atau "search engine optimizer". Penggunaan jasa SEO adalah keputusan besar yang dapat meningkatkan peringkat situs Anda dan menghemat waktu, tapi juga berisiko tinggi terhadap situs dan reputasi. Pastikan meneliti kemungkinan keuntungan serta kelemahan yang dapat ditimbulkan oleh SEO yang tidak bertanggung jawab terhadap situs Anda.

Pada postingan kali ini admin akan membahas dengan lengkap cara optimasi SEO. Ada beberapa teknik yang nanti admin bahas, silahkan disimak dibawah ini :

Pengaturan Situs berupa Web/On-Site Seo

Yang kita bahas nantinya yaitu :

  • Mengecek apakah situs web kita sudah mempraktikkan on-site SEO secara tepat.
  • Cara menautkan antara satu laman dengan laman lainnya untuk optimasi SEO dengan tepat.

Sebelum kita memulai optimasi setiap laman blog/web, harap dipastikan bahwa keseluruhan situs blog/web Anda sudah diatur dengan tepat. Karena admin sering menemukan blog/web yang masih tidak ramah SEO.

Selain mengatur konten blog/web, kita juga akan mengatur :

  • Title tag, 
  • Judul laman, dan 
  • Meta tags. 

Pengaturan Awal

Tahap pertama admin akan memberikan daftar hal-hal yang harus dipersiapkan sebelum melakukan pengaturan situs blog/web. Silahkan backup terlebih dahulu template / thema blog / web anda untuk menjaga hal yang tidak inginkan.

Berikut daftar optimasi yang akan kita lakukan yaitu :

  • Page titles di setiap laman blog/web (HTML tag di setiap laman).
  • Meta tag di setiap laman blog/web.
  • Meta keywords di setiap laman blog/web.
  • Pastikan hanya ada Satu saja <H1> (heading) di setiap laman dan postingan blog/web. H1 digunakan untuk judul laman atau postingan. Anda bisa menggunakan <H2> sebanyak yang Anda inginkan, tapi pastikan hanya ada Satu saja H1 karena jika menggunakan lebih dari 1 heading, postingan Anda akan dianggap spam.
  • Tautan ke home page blog/web harus berupa text link, bukan berupa kode JavaScript yang disembunyikan dalam navigasi.
  • Memiliki halaman Privacy Policy.
  • Memiliki halaman kontak.

Tutorial Lengkap Dan Ampuh Cara Search Engine Optimization  Tutorial Lengkap Dan Ampuh Cara Optimasi SEO (Search Engine Optimization)


On-Site SEO
Ada dua kategori utama dalam melakukan optimasi SEO yaitu: on-site dan off-site.

  • On-site SEO adalah sebuah optimasi yang dilakukan di dalam situs blog/web. (Ini yang akan kita bahas sekarang).
  • Off-site SEO adalah sebuah optimasi dari luar situs web. Seperti mendapatkan backlink dari situs blog/web lain. Optimasi yang satu ini memiliki perdebatan yang ramai yaitu tentang cara optimasi off-site SEO paling tepat dan aman, yang akan kita bahas di artikel selanjutnya.


Cara optimasi on-site SEO bisa anda simak dibawah ini :

  • Laman Kontak & Privacy Policy

Kebijakan dari Google tentang kedua laman ini, karena Google sangat menyukai situs blog/web yang memiliki laman kontak dan Privacy Policy karena dianggap lebih kredibel dan lebih terpercaya. Oleh karna itu pastikan situs blog/web Anda sudah dilengkapi dengan kedua laman ini.

  • Pahami Struktur Situs Web

Penting sekali bagi kita untuk memahami struktur sebuah situs blog/web, karena menautkan antara satu laman dengan laman yang lainnya jadi mengoptimasi SEO atau malah justru menghancurkannya. Dan ada yang dinamai "Silo structure" yang sangat populer karena ini memang berhasil untuk mengoptimasi SEO.

Berikut contoh tampilan dari Silo Structure :
Tutorial Lengkap Dan Ampuh Cara Search Engine Optimization  Tutorial Lengkap Dan Ampuh Cara Optimasi SEO (Search Engine Optimization)


  • Tautan

Cara lain untuk mengoptimasi on-site SEO yaitu dengan cara menautkan antara satu laman dengan laman lainnya. Ketika sebuah artikel memiliki tautan ke artikel lain, hal ini disebut dengan “link juice” yang berfungsi untuk saling meningkatkan peringkat atau trafik blog/web kita.

Di beberapa template situs blog/web dilengkapi dengan fitur “Read more” secara otomatis. Bagaimana jika kita ingin membuat tautan atau link di dalam sebuah konten? Sebaiknya gunakan kata kunci sebagai anchor text, dan hal ini sangat handal dalam SEO.

  • Variasi Tautan

Selain kata kunci sabagai anchor text, kita juga bisa menggunakan beberapa variasi tautan lainnya. Contohnya :

  1. Baca selengkapnya
  2. Selengkapnya Disini
  3. Download Disini
  4. Klik di sini
  5. Alamat situs web atau naked link. Contoh: www.infoloh.com
  6. Judul postingan
  7. Artikel berikut

Jika tahap-tahap di atas sudah dilakukan dengan benar, maka peringkat situs blog/web Anda akan meningkat seminggu atau beberapa minggu kemudian. Perlu diingat, SEO itu memang lambat bahkan sangat lambat. Kunci Utamanya anda harus bersabar juga dan teruslah menulis artikel yang bermanfaat karna artikel-lah segalanya.

Cara Optimasi Kata Kunci Baru (Keyword)

Yang akan kita bahas nantinya :

  1. Cara mengoptimasi konten/artikel yang sudah ada, atau artikel lama yang ingin disegarkan.
  2. Untuk mengetahui optimasi yang tergolong spam.

Oke, anggaplah kita sudah memiliki daftar kata kunci (keyword). Sekarang waktunya bagi kita untuk mengoptimasinya. Silakan lihat di Google Webmaster Tools Anda atau Tools lainnya untuk mengecek kata kunci yang tidak berada di 5 peringkat teratas. Lalu copy paste kata kunci (keyword) tersebut ke Google dan lihat artikel mana yang muncul di hasil pencarian tersebut. Dan artikel inilah yang akan kita optimasi dengan kata kunci tadi.

Silahkan masuk ke laman atau artikel dan buat perubahan sebagai berikut :

  1. Letakkan frasa kata kunci (keywords) di title tag. Disarankan jika diletakkan di bagian awal.
  2. Letakkan frasa kata kunci (keywords) di <H2> tag atau subheading. Lalu tambahi dengan beberapa kata yang sangat relevan sehingga membentuk satu kalimat utuh. Sebagi contoh adalah “Search Engine Optimization”, maka buatlah menjadi satu kalimat utuh seperti “Cara Ampuh Dalam Mengoptimasi Search Engine Optimization”.
  3. Letakkan 1 (satu) frasa kata kunci (keywords) di dalam konten.
  4. Letakkan frasa kata kunci (keywords) di meta keywords.

Setelah tahapan diatas sudah dilakukan dengan benar, silahkan cek perkembangan peringkat laman /artikel yang Anda optimasi seminggu kemudian. Dan berikan perkembangannya dikolom komentar bawah sobat infoloh.

Tips yang perlu anda ketahui :

  1. Jangan pernah membuat title tag yang sangat panjang, disarankan maksimal 60 karakter.
  2. Sebaiknya gunakan huruf kapital di awal kalimat. Sebagai contoh : Tutorial Lengkap Dan Ampuh Cara Optimasi SEO (Search Engine Optimization).
  3. Gunakan frasa atau kalimat yang natural.
  4. Jika konten anda tidak terlalu relevan dengan frasa kata kunci, maka Anda perlu untuk melakukan revisi konten agar memiliki relevansi yang baik.

Optimasi Berlebihan = Spam

Selain membuat sebuah artikel / konten baru yang original dan pastinya berkualitas. Berikutnya, kita akan membuat konten baru dan memasukkan kata kunci baru, bukan? Oleh sebab itu, Anda tidak perlu menambahkan terlalu banyak kata kunci di dalam artikel/laman yang kita edit tadi, karna Anda pasti tidak ingin jika artikel/laman Anda terlihat sebuah “SPAM”, bukan?. Karna itu rilex saja, jangan terlalu berlebihan dalam melakukan optimasi SEO.

Silahkan cari 30 atau lebih kata kunci dengan frasa kata kunci (keywords) sebanyak mungkin yang Anda mau. Dan lakukan hal yang sama seperti tahapan-tahapan di atas. Memang kelihatan seperti langkah-langkah yang gak perlu dan cenderung bertele-tele. Tapi yakinlah, kalau Anda sudah mulai terbiasa maka teknik optimasi seperti ini tidak akan terasa berat lagi.

Latihan yang perlu anda pelajari yaitu :

  1. Mulailah untuk mengoptimasi beberapa artikel/laman dengan kata kunci (keywords) yang sudah dipilih sebelumnya.
  2. Lalu lihat hasilnya di Google Webmaster Tools, atau Wesmaster tools lainnya dan lihat apakah hasil peringkatnya naik atau sebaliknya.

Yap, teknik optimasi SEO (Search Engine Optimization) bukanlah kerjaan yang instan. Sangat dibutuhkan kesabaran untuk mendapatkan hasil maksimal.

Demikianlah artikel SEO ini admin buat, semoga bisa membantu anda dalam memahami optimasi SEO sendiri, jika ada kendala atau pertanyaan silahkan komentar dibawah.

Sukes Selalu. Happy Days